Produk Baru Yamaha di Tahun 2015




Motohits – Bro sis sekalian, seperti yang kita ketahui sebelumnya ditahun 2015 ini banyak diisukan beberapa produk motor baru dari beberapa pabrikan. Baik dari Honda, Yamaha, Suzuki, Kawasaki, dll.. Nah dengan berkembang teknologi informasi tentunya sedikit banyak kita tahu mengenai produk apa saja yang dimaksud. Terlebih untuk Yamaha, penampakan beberapa produk baru dijalanan ketika sedang dilakukan tes sudah menghiasai dunia maya lewat spyshot-spyshot yang beredar.
Nah disini motohits akan coba merangkum beberapa produk yang disinyalir akan menghiasi panasanya persaingan pasar sepeda motor tanah air ditahun 2015 ini. Namun tidak semua pabrikan ya bro, kita mulai dulu dengan Yamaha.. Sedangkan untuk pabrikan lain motohits akan publish pada artikel selanjutnya. Oke, apa saja produk baru Yamaha ditahun 2015 ini? Monggo simak bro..

1. Yamaha Jupiter MX King
Yups, bebek super dari Yamaha yang disiapkan untuk menjegal kompetitor di segmen hyperunderbond 150cc ini sudah pernah menampakkan diri dijalanan. Sedangkan bentuk gamblangnya sendiri juga sudah bisa kita ketahui pasca Yamaha Exciter 150 dirilis di Vietnam.. Lha wong bentuknya sama je . Nah disinyalir motor ini akan lahir di Indonesia pada tahun 2015. Bahkan pihak Yamaha sudah mengkonfirmasi Jupiter MX King paling lama lahir adalah bulan Agustus 2015. So, ditunggu saja mas bro..
 
2. Yamaha N-Max 150 (skutik 150cc Yamaha)

Skutik ini juga sudah beberapa kali terjepret kamera dijalanan. Kita tahu ketika Yamaha sudah melakukan uji jalanan maka produk tersebut biasanya sudah siap dirilis untuk beberapa waktu kedepan. So, monggo yang ngidam skutik berkubikas 150cc dari Yamaha siapkan saja duitnya.

3. Yamaha Soul GT 125

Soul GT 125 merupakan update dari Soul GT yang saat ini sudah beredar dipasaran. Skutik ini menarik mengingat rumor yang berkembang akan mengadopsi ban dengan ukuran lebih besar dari skutik-skutik Yamaha saat ini. Sedangkan untuk dapurpacu sepertinya akan mengaplikasikan mesin serupa dengan Mio M3 125, yakni mesin berkubikasi 125cc dengan teknologi blue core.

4. Yamaha R25 ABS

Sepertihalnya Ninja 250 Fi yang sudah mengaplikasikan sistem ABS pada varian tertentu, R25 juga di isukan akan mengaplikasikan teknologi serupa. Yups, ABS memang menunjang safety lebih dari pada sistem pengereman konvensional mas bro, so tak ayal jika banyak konsumen yang menginginkannya. Nah menurut rumor yang beredar R25 ABS akan siapk dirilis pada tahun 2015 ini.

5. Yamaha Byson Injeksi
 
Sebelumnya Yamaha India sudah merilis kembaran Byson dalam versi injeksi. Yups, beberapa waktu lalu FZ injeksi sudah meluncur dengan mengadopsi teknologi blue core. Nah disinyalir sportbike tersebut juga akan mengaspal di Indonesia sebagai Byson injeksi. Meskipun tidak sedikit yang kurang setuju mengingat kubikasi serta power sportbike tersebut lebih kecil dari versi sebelumnya.
Yups, itulah beberapa produk baru yang disinyalir akan lahir pada tahun 2015 ini. Terlepas kapan waktu tepatnya, motor-motor ini akan sangat menarik untuk kita tunggu.. Nah selain produk baru Yamaha juga mungkin saja akan merilis refreshment dari produk yang sudah ada. So, kita tunggu saja kejutan-kejutan dari Yamaha..
Tag : Yamaha
0 Komentar untuk "Produk Baru Yamaha di Tahun 2015"

Back To Top